Peduli Pendidikan, Brigjen Said Latuconsina Hadiri Tasyakuran HUT YHT Ke-77 dan Sumbang Gitar Jukulele Kepada Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon - KABAR MERAUKE

Rabu, 17 Januari 2024

Peduli Pendidikan, Brigjen Said Latuconsina Hadiri Tasyakuran HUT YHT Ke-77 dan Sumbang Gitar Jukulele Kepada Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon

TNI AL, Lantamal IX Ambon | Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina M.M., M.T., M.Tr.Opsla menggelar syukuran dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun Yayasan Hang Tuah ke 77 tahun 2024 bertempat di SMP Hang Tuah Lantamal IX, Kompleks Lantamal IX Ambon, Desa Halong, Kec. Baguala, Kota Ambon. Rabu (17/01/2024)

Meriahkan HUT Yayasan Hang Tuah, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina M.M., M.T., M.Tr.Opsla menyelenggarakan acara syukuran bersama pengurus Yayasan Hang Tuah Ambon. Acara diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Hang Tuah. Setelah itu Ibu Widiya Said Latuconsina selaku Anggota Pengawas Yayasan Hang Tuah Cabang Ambon berikut Komandan Lantamal IX memberikan sambutan serta selamat atas bertambahnya usia Yayasan Hang Tuah.

Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina M.M., M.T., M.Tr.Opsla dalam sambutannya mengatakan "Saya harapkan dihari yang spesial ini, Yayasan Hang Tuah bisa terus berjaya, memberikan pelayanan yang terbaik untuk anak anak generasi penerus bangsa, dan bisa memberikan kontribusi maksimal bagi pendidikan Indonesia", tutur beliau. 

Acara syukuran dilanjutkan dengan penyerahan penghargaan kepada siswa yang berprestasi dan pemotongan tumpeng secara simbolis. Pada hari jadi yang ke 77 ini, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina M.M., M.T., M.Tr.Opsla juga memberikan persembahan spesial kepada murid-murid Yayasan Hang Tuah dengan diberikannya sejumlah Jukulele baru yang bertujuan untuk melestarikan musik Maluku dimata generasi muda. Selain itu Jenderal yang dikenal murah senyum ini juga memberikan reward kepada siswa-siswi SD dan SMP Hang Tuah berprestasi. Syukuran tersebut diakhiri acara ramah tamah diikuti foto bersama.

(Dispen Lantamal IX)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda